Hari rabu tanggal 09 Januari 2013 di Desa Doho kedatangan Tim
Verifikasi dari Kec juga dari PNPM. Acara tersebut berlangsung pada jam
10.00 WIB.
Adapun lokasi yang dikunjungi oleh tim verifikasi
tersebut terletak di Rt 33 RW 04 Dsn. Cempo Desa Doho. Bangunan yang
diverifikasi tersebut berupa drainase dengan volume 730 x 2,5 m.
Di
tempat tersebut perlu dibangun drainase (selokan), karena waktu musim
hujan air tidak bisa jalan ( nyembong ), Padahal di lokasi tersebut ada
sekolah MIN Doho yang baru-baru ini mendapat anugerah Adiwiyata tingkat
Nasional, yang tidak pantas apabila lingkungannya kotor.
Semoga
dengan adanya pembangunan saluran drainase di lingkungan MIN Doho
tersebut, maka akan terhindar dari genangan air yang menurut pandangan
mata terlalu kotor, bagi sekolah yang mendapat predikat juara Adiwiyata
tingkat nasional tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar